Hanoi - Warga Vietnam menyatakan kegembiraan mereka setelah mendengar negara mereka telah dipilih untuk pertemuan tatap muka kedua antara Presiden AS Donald Trump dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un. Mereka mengaku bangga akan hal tersebut.
Dilansir dari AFP, Kamis (7/2/2019), pengumuman negara Asia Tenggara ini sebagai tuan rumah pertemuan keduanya disampaikan oleh dalam pidato kenegaraan Trump. Pertemuan bakal digelar pada akhir Februari.
Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari jabat tangan bersejarah kedua orang itu. Dalam pertemuan perdana di Singapura tahun lalu, ada juga deklarasi singkat tentang denuklirisasi.
"Negara kami sekarang memiliki posisi baru dan dunia mempercayai kami," kata seorang warga berusia 82 tahun, Pham Van Thau, di Hanoi.
"Pertemuan itu akan membantu dunia memahami lebih banyak tentang Vietnam," sambungnya.
Lokasi pasti untuk pertemuan itu belum diumumkan. Namun, ibukota Hanoi dan kota resor pantai Danang dikabarkan menjadi pilihan dari lokasi pertemuan.
Nguyen Hong Nhung, seorang mahasiswa, berharap pertemuan ini dapat memperluas industri pariwisata yang sedang berkembang di negaranya.
"Kami memiliki kesempatan untuk menunjukkan kepada semua orang bahwa Vietnam adalah negara yang indah dan bahwa Vietnam ramah," katanya.
Perjalanan itu disebut bakal menjadi yang pertama bagi Kim ke Vietnam. Hal itu dianggap dapat menawarkan kepada pemimpin Korea Utara model transformasi ekonomi pasca-perang di bawah negara komunis dengan kecenderungan kapitalis.
"Saya pikir Korea Utara sekarang seperti Vietnam sebelum embargo AS dicabut, miskin dan terbatas secara ekonomi," ucap Nhung.
Di Facebook dan platform media sosial lainnya, pengguna berseri-seri dengan bangga akan prospek pertemuan tersebut. Para komentator di satu situs mengatakan Kim bahkan dapat mengambil inspirasi dari penyatuan kembali utara dan selatan negara itu setelah perang.
"Mereka bertemu di Vietnam sehingga Kim dapat melihat bagaimana dua bagian negara akan terlihat setelah penyatuan kembali," komentar Gia Hoang di otofun.net.
Vietnam ingin menindaklanjuti penyelenggaraan KTT Kerjasama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) yang sukses pada tahun 2017 dan Forum Ekonomi Dunia regional tahun lalu - meningkatkan gravitas diplomatiknya di panggung global.
No comments:
New comments are not allowed.