
Jakarta - Putra sulung Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok, Nicholas Sean Purnama ikut uji coba MRT. Dia mengajak sang ayah untuk mencoba moda transportasi baru di Jakarta itu.
Nicholas ikut uji coba MRT dari stasiun Bundaran HI. Sambil ngevlog, Nicholas mengajak sang ayah untuk ikut mencoba MRT.
"Pah, ini MRT keren banget. Papa harus coba," kata Nicholas di Instagram Stories, Sabtu (23/3/2019).
Usai mencoba, Nicholas semringah karena waktu tempuh dari Bundaran HI menuju Lebak Bulus hanya 30 menit menggunakan MRT. Dia mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang telah membangun proyek transportasi massal tersebut.
"Terima kasih Pak Jokowi bikin moda transportasi yang nyaman, cepat dan efektif untuk Jakarta," ucap Nicholas.
Jokowi sendiri telah dua kali mencoba MRT. Sementara Ahok hingga saat ini belum terlihat merasakan moda transportasi itu karena masih menjalankan aktivitasnya.